Selamat Datang di Catatan Liar : theOne :-)

Sabtu, 29 Oktober 2011

Pemuda Rokan Hilir Kemudian Hari (Refleksi Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928)

Tulisan ini telah dimuat di Posmetro Rohil pada Sabtu, 29 Oktober 2011

Oleh Abd. Muluk, mantan ketua umum Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta, komisariat Rokan Hilir. Asal kec. Kubu.

Sudah lazim kita dengar, bahwa setiap tanggal 28 Oktober merupakan hari untuk memperingati Sumpah Pemuda. Untuk pertama kali sumpah pemuda ini dikumandangkan pada tahun 1928 oleh Soegondo dengan rumusannya ditulis oleh Muhammad Yamin pada sebuah kertas.

Sejarah Singkat*
Gagasan penyelenggaraan Kongres Pemuda berasal dari Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia (PPPI), sebuah organisasi pemuda yang beranggota pelajar dari seluruh indonesia. Atas inisiatif PPPI, kongres dilaksanakan di tiga gedung yang berbeda dan dibagi dalam tiga kali rapat.
Rapat pertama, Sabtu, 27 Oktober 1928, di Gedung Katholieke Jongenlingen Bond (KJB), Lapangan Banteng. Dalam sambutannya, Soegondo berharap kongres ini dapat memperkuat semangat persatuan dalam sanubari para pemuda. Acara dilanjutkan dengan uraian Moehammad Jamin tentang arti dan hubungan persatuan dengan pemuda. Menurutnya, ada lima faktor yang bisa memperkuat persatuan Indonesia yaitu sejarah, bahasa, hukum adat, pendidikan, dan kemauan.
Rapat kedua, Minggu, 28 Oktober 1928, di Gedung Oost-Java Bioscoop, membahas masalah pendidikan. Kedua pembicara, Poernomowoelan dan Sarmidi Mangoensarkoro, sependapat bahwa anak harus mendapat pendidikan kebangsaan, harus pula ada keseimbangan antara pendidikan di sekolah dan di rumah. Anak juga harus dididik secara demokratis.
Pada sesi berikutnya, Soenario menjelaskan pentingnya nasionalisme dan demokrasi selain gerakan kepanduan. Sedangkan Ramelan mengemukakan, gerakan kepanduan tidak bisa dipisahkan dari pergerakan nasional. Gerakan kepanduan sejak dini mendidik anak-anak disiplin dan mandiri, hal-hal yang dibutuhkan dalam perjuangan.
Kongres pemuda yang bersifat lintas-agama, lintas-suku, lintas-aliran poltik itu akhirnya mencetuskan ikrar bersama yang amat besar artinya bagi perjuangan rakyat Indonesia kemudian, yaitu Sumpah Pemuda. Ikrar bersama yang bersejarah ini dikumandangkan tanggal 28 Oktober 1928. Sumpah Pemuda itu berbunyi : (1) Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia. (2) Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertanah-air yang satu, tanah-air Indonesia. (3) Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Kongres pemuda tahun 1928 itu juga telah mengambil keputusan bersejarah lainnya, yaitu : menjadikan lagu Indonesia Raya (diciptakan oleh Rudolf Wage Supratman) sebagai lagu kebangsaan bagi seluruh rakyat Indonesia, dan juga menjadikan Sang Merah Putih sebagai bendera kebangsaan *(dari berbagai sumber).

Pemuda Rokan Hilir
Jika hakikat dari sumpah pemuda itu adalah untuk menyatakan komitmen persatuan dan kesatuan demi pembangunan dan kesejahteraan, lantas persatuan dan perhimpunan dalam bentuk apakah yang mesti dibangun di Rokan Hilir tercinta ini? Bukankah sudah banyak organisasi kepemudaan yang menyatakan siap dan menyokong pembangunan Rokan Hilir? Ada Pemuda Pancasila, KNPI, Karang Taruna, GP Ansor, Perhimpunan Pelajar dan Mahasiswa (HIPEMAROHI Pekanbaru, Per-Pem Rohi Medan, IPEMAROHIL Jakarta, HIPEMAROHI Bandung, IPEMAROHI Se-Sumbar, IPR Rokan Hilir-Yogyakarta) dan lain-lain. Dari beberapa contoh yang dikemukakan, rasanya kita tidak kekurangan lagi macam dan bentuk organisasi kepemudaan itu.
Lalu perhimpunan pemuda yang seperti apakah yang dibutuhkan di Rokan Hilir ini? Pertama, perhimpunan pemuda yang mempunyai ide dan gagasan yang jauh ke depan (visioner). Paling tidak dengan ide dan gagasan yang jauh ke depan itu, mereka bisa mengatur langkah dan strategi mulai dari sekarang. Langkah dan strategi apa? Ialah untuk membangun Rokan Hilir agar setara dengan daerah-daerah yang sudah maju pada saat ini. Misalnya, bagaimana kemudian Rokan Hilir menjadi seperti Jogja di bidang pariwisata dan pendidikan. Menjadi seperti Jakarta di bidang bisnis dan perekonomian dan sebagainya. Ini bisa juga kita sebut sebagai perhimpunan pemuda pencetus atau penggagas.
Kedua, perhimpunan pemuda penggerak. Perhimpunan pemuda penggerak adalah pemuda-pemuda yang pada awalnya selalu mempunyai ide dan gagasan besar yang kemudian mewujudkannya dengan usaha dan semangat kepoloporannya. Apa yang mereka gerakkan adalah apa yang menjadi impiannya selama ini. Atau apa yang telah digagasnya selama ini.
Namun, perlu ditegaskan bahwa dari perhimpunan-perhimpunan pemuda seperti ini, yang pencetus dan penggerak itu, bermula dari individu-individu pemuda itu sendiri. Artinya, masing-masing kita bertanggung jawab atas lahirnya ide-ide dan gagasan-gagasan brilian tersebut kemudian merealisasikannya.
Ketiga, dan ini mengutip pendapat wakil bupati Rokan Hilir H. Suyatno, yang dilansir oleh salah satu media, bahwa pemuda yang dibutuhkan di Rokan Hilir ini adalah pemuda yang tidak mengikuti perkembangan narkoba di Rokan Hilir ini. Dikatakannya baik pemuda maupun remaja yang tidak melakukan tindakan macam-macam seperti ikut menghindari perkembangan perjalanan narkoba di daerah kabupaten Rokan Hilir, merupakan salah satu tindakan ikut serta dalam pembangunan daerah kabupaten Rokan Hilir. Menyambung ungkpan itu, realitasnya memang salah satu faktor yang menghancurkan moral atau yang membuat dekadensi moral pemuda dan generasi bangsa ini adalah narkoba. Untuk itu, hai pemuda dan pemudi Rokan Hilir, mari sama-sama kita jauhi narkoba.
Nah, demikian beberapa pendapat sederhana yang saya anggap penting dan harus dijiwai oleh pemuda-pemuda Rokan Hilir. Baik yang saat ini berada di kampung halaman, terkhusus lagi bagi mereka yang masih berkelana di perantaun. Semoga kiranya, pemuda-pemuda Rokan Hilir ini, tetap berambisi pulang dan membangun Rokan Hilir yang sangat kita cintai ini. Karena ide dan gagasan para pemuda pengais ilmu pengetahuan sangat dibutuhkan demi Rokan Hilir yang lebih maju dari sebelumnya. Inilah arti penting dari sumpah pemuda yang sesungguhnya dan inilah pemuda Rokan Hilir yang dibutuhkan kemudian hari. Sekian.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Printable Coupons