Menurut Helvy Tiana Rossa, pendiri Forum Lingkar Pena, bahwa tulisan yang bagus adalah tulisan yang memberikan pencerahan terhadap pembacanya. Bukan sebaliknya, tulisan yang selalu memberikan “energi negatif”—meminjam istilah yang sering digunakan Yusuf al Harari—dan menanamkan sesuatu yang tidak elok kepada pembacanya.
Akhir-akhir ini kita merasakan sebuah kebanggaan. Di mana kita melihat banyak perkembangan lahirnya generasi penulis. Generasi yang mampu memberikan pencerahan terhadap masyarakat. Hal ini entah disadari entah tidak. Namun bisa kita buktikan dari perkembangan dan kecanggihan teknologi saat ini.
Sebut saja seperti akun Blogger, Facebook, Twiter, Koprol, Ebuddy, Nimbuzz dan jejaring sosial lainnya. Semua ini bisa kita jadikan tempat lahirnya para calon penulis. Kenapa??? Karena kebiasaan meng-update status di facebook, misalnya, curhatan, menuliskan uneg-uneg merupakan langkah awal bagi kita untuk jadi penulis, yang tulisannya [Insya Allah] bisa mencerahkan dan menginspirasi banyak orang.
Nah, oleh karena itu mari kita belajar bersama-sama, saling mengingatkan, saling bertukar ide dan pendapat, saling memotivasi untuk tetap menjadikan diri kita sebagai lentera [terutama] bagi diri dan orang-orang di sekitar kita. Bak kata Aa Gym, dalam sebuah bukunya menyatakan “jadilah kehadiranmu di dunia ini bagian dari solusi. Bukan bagian dari penambah masalah.” Sekian. Semoga tulisan ini bermanfaat.!!!
0 komentar:
Posting Komentar